Resep cara membuat sempol ayam crispy

Resep cara membuat sempol ayam crispy - Hello sobat kulineran balik lagi diblog Abdul Rahman, kali ini saya akan memberikan sedikit resep tentang sempol ayam crispy lengkap dengan semua bumbu - bumbunya.

Oke langsung saja tanpa berlama - lama ini dia resep rahasia supernya.

Resep membuat sempol ayam crispy 



Pict by : facebook.com


Bahan - bahan :

  • 250 gr fillet dada ayam 
  • 100 gr tepung tapioka 
  • 1 butir telor 
  • 1 buah wortel kecil 
  • 2 batang daun kucai, iris tipis 


Bumbu halus :

  • 5 siung bawang putih 
  • 3 sdm bawang goreng 
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1 butir telur 
  • 1/2 sdt garam 
  • 250 gr tepung panir 


Cara membuat : 

1. Haluskan fillet ayam, lalu campurkan semua bahan 

2. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan, garam, lada

3. Aduk hingga semua bahan tercampur rata dan bisa dibentuk

4. Oles telapak tangan dengan sedikit minyak goreng supaya tidak lengket ketika membentuk sempol ayam

5. Didihkan air, lalu rebus sempol ayam selama 15 - 20 menit. Kemudian dinginkan

6. Celupkan sempol ayam kedalam kocokan telur, balur dengan panir. Simpan dalam kulkas selama 15 - 30 menit supaya panir tidak rontok ketika digoreng 

7. Goreng dengan minyak dan api sedang hingga sempol ayam matang

8. Sajikan sempol ayam dengan saos sambal


Nah demikianlah mengenai resep cara membuat sempol ayam crispy. Gimana mudah sekali bukan..

Selamat mencoba semoga bisa dijadikan referensi buat buka usaha.

Post a Comment

Berkomentarlah yang baik dan sopan

Lebih baru Lebih lama

Advertising

Advertisement